Gempa Besar Landa Taiwan, Ini Foto-Foto Terbaru dari Lokasi Kejadian
Kompas dunia | 3 April 2024, 08:45 WIBBadan Meteorologi Jepang (JAMA) mengeluarkan peringatan mengenai potensi tsunami setinggi hingga 3 meter di gugusan pulau Okinawa di selatan Jepang.
Gelombang setinggi 30 sentimeter terdeteksi di pesisir pulau Yonaguni sekitar 15 menit setelah gempa terjadi. JAMA mengatakan gelombang kemungkinan juga melanda pantai pulau Miyako dan Yaeyama.
Pusat Peringatan Tsunami Pasifik mengatakan tidak ada ancaman tsunami di Hawaii atau Guam di wilayah Pasifik AS.
Gempa tersebut diyakini merupakan yang terbesar di Taiwan sejak gempa pada tahun 1999 yang menyebabkan kerusakan parah.
Taiwan terletak di sepanjang “Cincin Api” Pasifik, garis patahan seismik yang mengelilingi Samudera Pasifik tempat terjadinya sebagian besar gempa bumi di dunia.
Penulis : Tussie Ayu Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Associated Press