> >

Gaza Digempur Israel, Dukungan Masyarakat Palestina untuk Hamas Naik, 88 Persen Ingin Abbas Mundur

Kompas dunia | 14 Desember 2023, 06:30 WIB
Pasukan dan tank Israel terlihat di dekat perbatasan Jalur Gaza, 10 Desember 2023. (Sumber: Leo Correa/Associated Press)

Kendati Gaza digempur habis-habisan, 57 persen responden di Gaza dan 82 persen responden di Tepi Barat menilai Hamas bertindak benar dengan menyerang Israel pada 7 Oktober lalu. Mayoritas penduduk Palestina meyakini Hamas ingin melindungi Masjid Al-Aqsa di Yerusalem dari ekstremis Israel dan membebaskan penduduk Palestina yang ditahan.

Hanya 10 persen responden yang meyakini Hamas melakukan kejahatan perang saat menyerang Israel.

Kekecewaan terhadap Otoritas Palestina dan Mahmoud Abbas pun meruncing usai Gaza dibombardir. Sebanyak 88 persen responden menginginkan Abbas mundur.

Di Tepi Barat, 44 persen responden pun mengaku mendukung Hamas, naik 12 persen dari survei pada September 2023. Sedangkan di Gaza, 42 persen responden mendukung Hamas, naik dari 38 persen pada September.

Survei PRS tersebut juga menunjukkan rasa frustrasi Palestina terhadap komunitas internasional, khususnya Amerika Serikat (AS), sejumlah negara Eropa, dan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB).

"Tingkat anti-amerikanisme dan anti-westernisme sangat besar di antara masyarakat Palestina karena posisi yang mereka ambil terkait hukum humaniter internasional dan apa yang terjadi di Gaza," kata Shikaki.

Baca Juga: Turki Sebut Sistem Politik AS Tak Berdaya Atasi Aksi Barbar Israel Tindas Palestina


 

Penulis : Ikhsan Abdul Hakim Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Associated Press


TERBARU