> >

Ditekan AS, Israel Akhirnya Izinkan 2 Truk Bahan Bakar Masuk Gaza Setiap Hari

Kompas dunia | 18 November 2023, 08:10 WIB
Truk bahan bakar yang akan mengirim bahan bakar ke Gaza. (Sumber: BBC)

Para pejabat Israel mengatakan kepada AS bahwa bahan bakar sebenarnya belum habis di Gaza Selatan.

Mereka juga ingin menunggu dan melihat apakah mereka bisa menegosiasikan kesepakatan penyanderaan terlebih dahulu.

Pada Kamis (16/11/2023), Kepala UNRWA memperingatkan bahwa badan itu kemungkinan harus menghentikan semua aktivitas karena kekurangan bahan bakar.

Pada laporan terakhirnya, UNRWA membutuhkan 160.000 liter bahan bakar setiap harinya untuk operasi dasar kemanusiaan.

Baca Juga: Wartawan Al Jazeera Diserang Brutal Pemukim Israel hingga Cedera

Jumlah tersebut lebih dari dua kalinya yang disepakati.

Sebelumnya pejabat Israel mengatakan tunjangan bahan bakar akan disalurkan melalui perbatasan Rafah ke area padat penduduk di Gaza selatan melalui PBB, asalkan tidak sampai ke Hamas.

Pejabat Israel mengatakan bahwa bahan bakar akan memberikan dukungan minimal ke air, sistem pembuangan limbah dan sanitasi, untuk mencegah berjangkitnya epidemi yang dapat menyebar ke wilayah tersebut.

Organisasi-organisasi internasional telah berulang kali menyatakan keprihatinan besar atas situasi kemanusiaan yang terjadi di Gaza.

Penulis : Haryo Jati Editor : Desy-Afrianti

Sumber : BBC


TERBARU