Biden: Hamas Serang Israel untuk Gagalkan Normalisasi Hubungan Diplomatik Arab Saudi dan Israel
Kompas dunia | 22 Oktober 2023, 06:35 WIBSelama konflik ini, sekitar 1.400 warga Israel dan 4.137 warga Palestina tewas. Hamas juga menawan lebih dari 200 orang sebagai sandera setelah serangan awal.
Upaya normalisasi hubungan antara Israel dan Arab Saudi ini sebenarnya telah dimulai sejak masa pemerintahan mantan Presiden AS Donald Trump, dan diberi label sebagai Kesepakatan Abraham atau Abraham Accord.
Ini adalah usaha besar untuk mengubah dinamika wilayah tersebut dan mengangkat posisi Israel dalam cara yang belum pernah terjadi sebelumnya. Namun, pengkritik memperingatkan kesepakatan ini mengabaikan tuntutan rakyat Palestina untuk mendirikan negara mereka sendiri.
Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken, segera setelah serangan oleh Hamas, menyatakan para pemimpin kelompok Hamas mungkin termotivasi sebagian untuk menggagalkan upaya AS dalam menegosiasikan hubungan diplomatik antara Israel dan Arab Saudi.
Seandainya kesepakatan tersebut dapat terwujud, hal itu akan menjadi pencapaian yang akan dikenang bagi Biden, Netanyahu, dan Pangeran Mahkota Arab Saudi, Mohammed bin Salman.
Penulis : Edwin Shri Bimo Editor : Vyara-Lestari
Sumber : Associated Press