> >

Penembakan Mengerikan di Rumah Sakit Rotterdam Belanda, Tiga Orang Tewas

Kompas dunia | 29 September 2023, 07:38 WIB
Tiga orang tewas akibat tembakan seorang penembak tunggal yang melepaskan tembakan dan menyulut kebakaran di rumah sakit dan apartemen di kota Rotterdam, Belanda, Kamis (28/9/2023) (Sumber: Khaleej Times)

Drama ini dimulai tepat setelah pukul 14:00 waktu setempat (19:00 waktu Jakarta) ketika tembakan terdengar di sebuah rumah di dekat rumah sakit, dengan kemudian terjadi kebakaran di sana. Setidaknya satu orang diduga terluka dalam serangan ini.

Selanjutnya, penembak bergerak ke rumah sakit, di mana terdengar tembakan dan kebakaran besar meletus yang kemudian berhasil diredakan.

Polisi sebelumnya mengatakan bahwa tersangka mengenakan pakaian bergaya militer, tinggi, berambut hitam, dan membawa ransel. Dia dicurigai melakukan kedua penembakan dan tidak ada dugaan adanya penembak kedua, kata polisi.

"Ini luar biasa," kata Dokter Umum Rotterdam Matthijs van der Poel, seperti yang dikutip dalam situs web Algemeen Dagblad, "Semua orang benar-benar terkejut dengan kejadian ini dan menonton berita dengan ngeri. Saya takut hal-hal seperti ini tidak bisa dihindari," katanya.

Rotterdam sering menjadi tempat penembakan, yang biasanya dikaitkan dengan perseteruan antara geng narkoba yang bersaing.

Pada tahun 2019, tiga orang tewas ditembak di sebuah tram di Utrecht, memicu pengejaran besar-besaran. Dan pada tahun 2011, negara itu terkejut ketika Tristan van der Vlis berusia 24 tahun membunuh enam orang dan melukai 10 orang lainnya dalam sebuah penembakan di pusat perbelanjaan yang ramai.

Penulis : Edwin Shri Bimo Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Associated Press / Straits Times / RTL Nieuws


TERBARU