Zelenskyy Semringah Ukraina Dapat Jet Tempur F-16 untuk Lawan Rusia: Keputusan Bersejarah
Kompas dunia | 21 Agustus 2023, 20:45 WIBZelenskyy sendiri kemudian bepergian ke Pangkalan Udara Skrydstrup di Denmark, dan disambut oleh PM Denmark Mette Frederiksen.
Baca Juga: Diizinkan AS, Ukraina bakal Dapat Jet Tempur F-16 dari Belanda dan Denmark
“Kita semua tahu bahwa Anda membutuhkan lebih banyak, dan itu sebabnya hari ini kami mengumumkan bahwa akan mendonasikan 19 jet tempur F-16 kepada Ukraina,” katanya.
Frederiksen mengatakan enam jet tempur akan dikirimkan pada akhir tahun ini, dan delapan pada tahun depan, serta lima pada 2025.
“Ini adalah dukungan yang sangat kuat bagi kami, misi latihan telah dimulai,” ucapnya.
“Kami melakukan yang terbaik untuk meraih hasil yang lebih baik bagi Ukraina. Khususnya, pada hari ini kami membicarakan ekspansi dari misi latihan. Tameng udara Ukraina akan semakin kuat,” lanjut Frederiksen.
Penulis : Haryo Jati Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Al-Jazeera