> >

Detik-Detik Beruang Mengamuk dalam Pesawat, Penumpang Ketakutan

Kompas dunia | 8 Agustus 2023, 07:25 WIB
Beruang berusaha kabur dari ruang kargo setelah meloloskan diri dari peti yang mengangkutnya di dalam pesawat yang sedang menuju Dubai, Uni Emirat Arab, dari Baghdad, Irak, Jumat (4/8/2023). (Sumber: CERN Via Mirror)

Baca Juga: Rusia Hina Ukraina yang Ganti Simbol di Monumen Terkenal Era Uni Soviet

“Administrasi Perusahaan meminta maaf kepada penumpang pada penerbangan dari Bandara Internasional Baghdad ke Bandara Dubai, dengan alasan di luar kendali perusahaan, mengenai pengiriman (beruang) di ruang kargo,” bunyi pernyataan Iraqi Airways.

Namun tak dijelaskan mengapa beruang tersebut dipindahkan menggunakan pesawat, dan siapa pemiliknya.

Perdana Menteri Irak Mohammed Shia Al Sudani dilaporkan telah memerintahkan dilakukan investigasi mengenai bagaimana beruang itu bisa kabur dari petinya.

Memelihara hewan liar tengah menjadi tren di kalangan orang-orang kaya Irak, meski pihak otoritas telah berjuang untuk menetapkan cara legal demi melindungi binatang-binatang tersebut.

 

Penulis : Haryo Jati Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Mirror


TERBARU