Sekutu Putin Sebut Invasi Rusia ke Ukraina Untungkan Barat, Harusnya Diperlakukan sebagai Hadiah
Kompas dunia | 10 Juni 2023, 10:39 WIB“Ayo hadapi. Kami memberikan mereka (Barat) hadiah, ketika kami terjebak di Ukraina,” ujar Lukashenko pada pertemuan Dewan Keamanan Organisasi Kerja Sama Keamanan Kolektif (CSTO), aliansi setara NATO dikutip dari Newsweek.
Baca Juga: Putin Klaim Serangan Balik Ukraina Dimulai, Hasilnya Kekalahan Ukraina di Semua Front, Kiev Bungkam
“Ini jelas hadiah bagi mereka. Dan di sini mereka bergantung padanya untuk membuat kita bertekuk lutut,” tambahnya.
Lukashenko juga mengungkapkan pada pertemuan itu bahwa fokus utama Barat bukanlah Rusia melainkan China.
Belarusia sendiri merupakan salah satu tempat bagi tentara Rusia untuk masuk ke dalam Ukraina pada awal penyerangan.
Negara itu juga disebut mengizinkan Rusia menggunakan wilayahnya sebagai markas komando dari apa yang disebut sebagai operasi militer khusus.
Penulis : Haryo Jati Editor : Gading-Persada
Sumber : Newsweek