> >

Korban Jiwa Gempa Turki-Suriah Tembus 28.000, PBB: Jumlahnya Mungkin Bisa Capai Dua Kali Lipat

Kompas dunia | 12 Februari 2023, 16:41 WIB
Mehmet Nasir Duran (67 tahun), duduk di atas kursi saat mesin berat di kejauhan memindahkan puing-puing sebuah bangunan, di mana lima anggota keluarganya terjebak, di Nurdagi, Turki bagian tenggara, Kamis, 9 Februari 2023. Korban jiwa akibat gempa 7,8M yang melanda Turki dan Suriah pada Senin (6/2/2023), dilaporkan sudah melebihi 28.000 orang hingga Minggu (12/2/2023). (Sumber: AP Photo/Petros Giannakouris)

"Saya mengatakan bahwa saya telah mati dan mustahil untuk hidup kembali," kata Zakaria mengenang hari-hari terjebak di bawah reruntuhan.

Sementara di Turki, terdapat lebih dari 10 penyintas yang diselamatkan petugas. Seorang penyintas bahkan dilaporkan baru berusia 7 bulan.

Di Gaziantep, dekat episentrum gempa, keluarga beranggotakan lima orang diselamatkan dari reruntuhan sebuah gedung.

Sementara di Islahiye, petugas menyelamatkan seorang ayah dan putrinya yang berusia 3 tahun.

Baca Juga: Dirjen PBB ke Aleppo di Suriah Bawa 37 Ton Bantuan Medis Darurat untuk Korban Gempa Suriah

Penulis : Ikhsan Abdul Hakim Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas TV, The Guardian, AP


TERBARU