Pria Pakistan Sambut Kelahiran Anaknya yang ke-60, Masih Ingin Tambah Momongan Lagi
Kompas dunia | 6 Januari 2023, 17:17 WIBQUETTA, KOMPAS.TV - Seorang pria Pakistan yang baru saja menyambut kelahiran anaknya yang ke-60, mengatakan masih ingin menambah momongan lagi.
Sardar Jan Mohammad Khan Khilji, seorang warga Quetta, Balochistan, dikenal memiliki keluarga besar.
Pria 52 tahun itu hidup bersama tiga istri dengan puluhan anaknya.
Sardar yang mengaku dokter tersebut menjalankan klinik pengobatan di kota Quetta.
Baca Juga: Wisatawan Kanada Terjebak Perang Kartel Sinaloa dan Militer Meksiko, Busnya Dibakar
Dilansir Oddity Central, Kamis (5/1/2023), Sardar baru saja menyambut kelahiran anaknya yang ke-60. Seorang bayi laki-laki yang diberi nama Khushal.
Meski sudah memiliki anak banyak, Sardar mengatakan ia masih ingin memiliki istri lagi dan menambah anak.
“Saya telah meminta kepada teman untuk membantu menolong menemukan seorang perempuan untuk pernikahan keempat saya,” ujarnya.
Sardar sendiri sebenarnya sudah menjadi sorotan media internasional pada 2016, ketika menyambut kelahiran anaknya yang ke-35.
Ketika itu, ia mengumumkan rencananya untuk memiliki seratus anak.
Hal tersebut tampaknya bukan mustahil bisa tercapai mengingat kondisi dan rencananya untuk memiliki istri keempat.
Sardar, yang mengaku dokter ini menjalankan klinik tak resmi yang merawat orang-orang dengan kondisi penyakit ringan seperti sakit kepala.
Ia disebut selalu menyombongkan kemakmurannya dan mengaku mampu menghidupi seluruh keluarganya.
Baca Juga: Wow! Kemampuan Militer Indonesia Ada di Peringkat ke-13 Dunia, Ungguli Israel, Australia dan Jerman
Tetapi akhir-akhir ini ia mengakui inflasi telah berdampak pada kondisi keuangannya. Meski begitu, ia masih ingin memperbesar keluarganya.
Namun, Sardar bukanlah ayah dengan keluarga terbesar di dunia.
Ia masih di belakang petani Ghana, Mzee Musa Hasahya, yang memiliki 102 anak dan 568 cucu.
Penulis : Haryo Jati Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Oddity Central