> >

Putin Perintahkan Gencatan Senjata, Zelenskyy Yakin Itu Kedok untuk Hentikan Kemajuan Ukraina

Krisis rusia ukraina | 6 Januari 2023, 10:37 WIB
Presiden Ukraina, Volodymyr Zelenskyy. (Sumber: Ukrainian Presidential Press Office via AP)

Ia merujuk pada penyerangan Rusia ke Kherson pada 24 Desember, dan penyerangan pada Malam Tahun Baru, sebagai bukti Moskow tak mengurangi kekejamannya saat libur keagamaan.

Presiden Amerika Serikat (AS), Joe Biden percaya apa yang dilakukan Putin hanya untuk bisa bernapas sejenak.

Baca Juga: Pilot Jet Tempur Ukraina Berpakaian Sinterklas, Luncurkan Dua Rudal Besar ke Target Rusia

Gencatan senjata Kremlin sangat cocok dengan narasi umum di Moskow, yang ditujukan terutama untuk rakyatnya, yaitu bahwa Rusia adalah orang baik.

Selain itu, bahwa Ukraina dan Barat-lah yang mengancam Rusia.

Penasihat Presiden Ukraina, Mykhailo Podolyak, mengatakan tidak ada gencatan senjata sementara, hingga pasukan Rusia pergi dari semua area di Ukraina yang mereka duduki.

Ia menyebut gencatan senjata itu sebagai isyarat propaganda, strategi spele, dan upaya Rusia mengundang tekanan ke Ukraina dari negara-negara Eropa dengan berpura-pura manusiawi.

Penulis : Haryo Jati Editor : Desy-Afrianti

Sumber : BBC


TERBARU