> >

Influencer Kontroversial Andrew Tate Ditahan Polisi, Dituduh Terlibat Perdagangan Manusia

Kompas dunia | 30 Desember 2022, 12:50 WIB
Influencer kontroversial, Andrew Tate ditangkap polisi di Rumania setelah dituduh terlibat dalam perdagangan manusia. (Sumber: The New York Times)

BUCHAREST, KOMPAS.TV - Influencer kontroversial, Andrew Tate dilaporkan ditahan polisi di Rumania setelah dituduh terlibat perdagangan manusia dan pemerkosaan.

Tate ditangkap setelah rumahnya di Ibu Kota Rumania, Bucharest dikepung polisi.

Tate pun ditahan bersama dengan saudara laki-lakinya, Tristan.

Pengacara keduanya mengonfirmasikan perihal penahanan keduanya.

Baca Juga: Badai Salju Jepang Tewaskan Belasan Orang, Salah Satu Korban Terkubur Salju Usai Jatuh dari Atap

“Keempat tersangka, tampaknya telah menciptakan kelompok organisasi kejahatan dengan tujuan merekrut, menampung dan mengeksploitas perempuan dengan memaksa mereka membuat konten pornografi untuk dilihat di laman khusus berbayar,” bunyi pernyataan kejaksaan dilansir dari BBC.

Keduanya telah diinvestigasi sejak April lalu bersama dua orang kebangsaan Rumania.

Pada video yang beredar memperlihatkan baik Tate dan saudaranya dibawa oleh polisi dari vila mewahnya.

Direktorat Penyelidikan Organisasi Kejahatan dan Terorisme Rumania (DIICOT) telah mengeluarkan pernyataan dua orang berkebangsaan Inggris dan dua warga Rumania menjadi tersangka sebagai bagian organisasi kejahatan yang fokus pada perdagangan manusia.

 

Penulis : Haryo Jati Editor : Gading-Persada

Sumber : BBC


TERBARU