Covid-19 di China Menggila, RS Kewalahan Dibanjiri Pasien Lansia, Banyak yang Meninggal
Kompas dunia | 23 Desember 2022, 17:37 WIBBeberapa bernapas melalui respirator dan beberapa dipasangi oksimeter denyut di jari mereka.
Seorang petugas kebersihan dan perawat di rumah sakit pertama mengatakan ada beberapa kematian per hari sejak keputusan mendadak pemerintah pada awal bulan untuk mencabut pembatasan kesehatan dan mengakhiri pengujian massal.
Tidak jelas apakah semua kematian terkait dengan virus corona.
Baca Juga: China Hanya Hitung Pasien Gagal Napas di Daftar Kematian Terkait Covid-19, Kenapa?
Seorang perempuan mengatakan, kerabat lansianya yang menderita gejala flu, dinyatakan negatif, tetapi meninggal setelah mereka tidak bisa mendapatkan ambulans tepat waktu.
Seorang perempuan lain berusia 20-an mengatakan dia curiga ayahnya meninggal karena Covid-19, meskipun dia belum menjalani tes Covid-19..
"Dia meninggal terlalu cepat, saat dalam perjalanan ke rumah sakit," isaknya. "Dia memiliki masalah paru-paru, awalnya. Dia baru berusia 69 tahun."
Di bawah definisi baru kematian akibat Covid di China, hanya mereka yang meninggal karena gagal napas -- dan bukan kondisi yang sudah ada sebelumnya yang diperparah oleh virus -- yang dihitung sebagai korban meninggal akibat Covid-19.
Itu berarti banyak orang mati di Chongqing, dan di seluruh negeri, bahkan tidak lagi terdaftar sebagai korban virus corona.
Di ICU rumah sakit pertama pada hari Jumat, petugas kebersihan mengatakan sebagian besar orang lanjut usia di situ meninggal.
Menunjuk ke ruang di mana ada tempat tidur beberapa saat sebelumnya, dia berkata, "Lihat, orang tua di sana baru saja meninggal."
Penulis : Edwin Shri Bimo Editor : Vyara-Lestari
Sumber : Kompas TV/France24