Kamp Pengungsi Gaza Terbakar dan Tewaskan 21 Orang Termasuk 10 Anak-anak, Jumlah Bakal Bertambah
Kompas dunia | 18 November 2022, 14:19 WIBGAZA, KOMPAS.TV - Gedung kamp pengungsi di Gaza dilaporkan terbakar dan membuat 21 orang tewas, termasuk 10 anak-anak.
Kebakaran terjadi di kamp pengungsi Jabalia, yang merupakan satu dari delapan kamp pengungsi di Gaza, Kamis (17/11/2022).
Menurut petugas keamanan setempat, berdasarkan hasil penyelidikan awal dilaporkan kebakaran terjadi karena kebocoran gas di dapur.
Menurut Direktur Darurat Rumah Sakit Indonesia di utara Gaza, Dr Salah Abu Laila, menggambarkan kebakaran tersebut sangat besar.
Baca Juga: Dinyatakan Bersalah atas Jatuhnya Pesawat MH17 di Ukraina, Tiga Orang Dihukum Penjara Seumur Hidup
Dikutip dari BBC, Jumat (18/11/2022), Dr Abu Laila mengungkapkan kemungkinan jumlah korban akan bertambah.
Api sendiri saat ini sudah bisa dikontrol.
Melalui rekaman video di media sosial, memperlihatkan seluruh gedung diliputi kebakaran.
Orang-orang terlihat berteriak di luar gedung yang terbakar, sementara kerabat korban berada di jalanan menangis dan berdoa.
Salah satu penduduk setempat yang segera ke tempat kejadian mengatakan bensin ditempatkan di gedung tersebut untuk mengoperasikan generator.
Penulis : Haryo Jati Editor : Desy-Afrianti
Sumber : BBC