Roket Luar Angkasa China Tak Terkendali, Penerbangan di Spanyol Dibatalkan, Bandara Ditutup
Kompas dunia | 4 November 2022, 18:10 WIBMADRID, KOMPAS.TV - Spanyol membatalkan penerbangan dan menutup bandaranya setelah roket luar angkasa yang tak terkendali dilaporkan bakal kembali dan menghantam wilayah negara itu.
Bandara di Barcelona, Tarragona, Ibiza dan Res dilaporkan telah membatalkan semua penerbangan.
Laporan juga mengungkapkan, bandara di wilayah lain termasuk di La Rioje, Castilla dan Leon juga akan terdampak.
Baca Juga: Menlu Retno Marsudi Ungkap Presidensi Indonesia di G20 Menjadi yang Paling Sulit, Ini Sebabnya
Dikutip dari Daily Star, Jumat (4/11/2022), penutupan itu akan dilakukan setidaknya hingga 3 jam.
“Karena adanya risiko terkait dengan perjalanan objek ruang angkasa CZ-5B melintasi wilayah udara Spanyol, penerbangan telah sepenuhnya dibatasi dari pukul 09.38 hingga 10.18 di Catalonia dan komunitas lainnya,” ujar juru bicara Badan Perlindungan Sipil Catalonia.
Sementara itu, pengendali lalu lintas udara Spanyol mencuitkan mengenai roket China yang akan memasuki atmosfer bumi.
“Eurocontrol telah memberitahu kami mengenai roket China yang tak terkontrol akan masuk ke atmosfer bumi,” cuit mereka di Twitter.
Baca Juga: Rasisme Anggota Parlemen Prancis, Teriaki Rekannya yang Berkulit Hitam Kembali ke Afrika
“Tingkat Nol telah ditetapkan untuk bagian tertentu dari wilayah udara Spanyol dan yang dapat mempengaruhi lalu lintas udara melalui penundaan dan pengalihan,” tambahnya.
Ahli luar angkasa memperkirakan debu dari roket seberat 21 ton, dengan ukuran yang sama seperti gedung berlantai 10, akan menembus atmosfer pada Sabtu (5/11/2022).
Para ilmuwan pun kini meminta otoritas China untuk memberikan lebih banyak informasi untuk memperkirakan jalur dari roket, yang diluncurkan dari Stasiun Luar Angkasa Tiangong, Senin (31/10/2022).
Penulis : Haryo Jati Editor : Vyara-Lestari
Sumber : Daily Star