> >

Topan Sitrang Hantam Bangladesh Tewaskan 24 Orang

Kompas dunia | 26 Oktober 2022, 11:07 WIB
Ilustrasi - Topan Sitrang terjadi di Bangladesh selatan pada Senin malam, (24/10). (Sumber: AFP)

Para pejabat mengungkap, di negara bagian Bengal Barat, India timur, ribuan orang sempat dievakuasi ke lebih dari 100 pusat bantuan, dan beruntung tidak ada laporan kerusakan dan orang-orang sudah kembali ke rumah.

Topan Amphan, 'topan super' kedua yang pernah tercatat di Teluk Benggala, yang melanda pada 2020, menewaskan lebih dari 100 orang di Bangladesh dan India, dan memengaruhi jutaan orang.

Dalam beberapa tahun terakhir, prakiraan yang lebih baik dan perencanaan evakuasi yang lebih efektif telah secara dramatis mengurangi jumlah korban tewas akibat badai semacam itu. Tercatat terburuk, pada tahun 1970, menewaskan ratusan ribu orang.

Penulis : Fransisca Natalia Editor : Desy-Afrianti

Sumber : AFP


TERBARU