Rusia Jemawa, Sebut AS Gagal Mengisolasi Mereka dari Dunia dengan Labeli Moskow Sponsor Terorisme
Kompas dunia | 15 Agustus 2022, 12:26 WIB
Zarakhova mengungkapkan bahwa Rusia telah menjelaskan dengan tegas ke AS bahwa akan ada konsekuensi pada langkah memasukan Rusia sebagai negara sponsor terorisme.
Baca Juga: Zelenskyy Ancam Rusia, Tentara Putin yang Tembaki PLTN Zaprorizhzhia Bakal Jadi Target Khusus
“Jika mereka bisa membaca, mereka mungkin akan mengerti,” tuturnya.
“Kami sering mengatakan, tak hanya secara oral tetapi juga tertulis, bahkan diterjemahkan ke bahasa Inggris. Jadi pertanyaannya adalah ke pihak yang kami hadapi. Tapi semuanya telah dikatakan berkali-kali,” ujarnya.
Pada pekan lalu, parlemen Latvia telah mengadopsi pernyataan untuk mengakui aksi Rusia di Ukraina sebagai terorisme.
Mereka juga mengikuti langkah AS dengan menyatakan Rusia sebagai negara sponsor terorisme.
Penulis : Haryo Jati Editor : Desy-Afrianti
Sumber : TASS