> >

Gugus Kapal Induk Tercanggih AS ke Laut China Selatan di Tengah Kisruh Kunjungan Pelosi ke Taiwan

Kompas dunia | 28 Juli 2022, 15:39 WIB
Laut China Selatan diperkirakan akan semakin memanas. Gugus tempur armada ke 7 Amerika Serikat  dipimpin kapal induk paling canggih USS Ronald Reagan yang bertenaga nuklir dari kelas Nimitz, berlayar mengarah ke perairan yang disengketakan setelah kunjungan pelabuhan selama lima hari ke Singapura (Sumber: US Pacific Command)

SINGAPURA, KOMPAS.TV - Laut China Selatan diperkirakan akan semakin memanas. Gugus tempur armada ke 7 Amerika Serikat  dipimpin kapal induk paling canggih USS Ronald Reagan yang bertenaga nuklir dari kelas Nimitz, berlayar menuju perairan yang disengketakan setelah kunjungan pelabuhan selama lima hari ke Singapura, meninggalkan Pangkalan Angkatan Laut Changihari Selasa (26/7/2022), seperti laporan Bloomberg, Kamis (28/7/2022)

Perjalanan itu menyusul pernyataan minggu ini oleh juru bicara Kementerian Luar Negeri China Zhao Lijian bahwa Beijing "sangat siap" memberi tanggapan keras atas rencana kunjungan Nancy Pelosi ke Taiwan.

Bagi China, Taiwan adalah pulau berpemerintahan sendiri yang dianggap China sebagai provinsi pemberontak, yang akan dipersatukan kembali secara paksa jika perlu.

Sementara Armada ke-7 menolak untuk mengatakan ke mana kapal induk itu menuju setelah perjalanan pertamanya ke Singapura sejak 2019, armada itu melakukan operasi keamanan maritim di Laut Cina Selatan sebelum kedatangannya.

Sebelumnya, armada ke-7 melakukan patroli musim semi tahunan dari Yokosuka, Jepang, tempat gugus tempur bermarkas.

Patroli itu termasuk operasi penerbangan dengan pesawat sayap tetap dan baling-baling, latihan serangan maritim dan pelatihan taktis terkoordinasi antara unit permukaan dan udara.

"USS Ronald Reagan dan gugus tempurnya beroperasi di Laut Cina Selatan setelah kunjungan pelabuhan yang sukses ke Singapura," kata Komandan Hayley Sims, seorang pejabat urusan masyarakat untuk Armada ke-7 AS yang berbasis di Jepang.

Baca Juga: China Peringatkan Negara Kuat Lain: Laut China Selatan Bukan Taman Safari dan Arena Pertempuran

F-18 Super Hornet di atas kapal induk USS Ronald Reagan. Laut China Selatan diperkirakan akan semakin memanas. Gugus tempur armada ke 7 Amerika Serikat  dipimpin kapal induk paling canggih USS Ronald Reagan yang bertenaga nuklir dari kelas Nimitz, berlayar menuju perairan yang disengketakan setelah kunjungan pelabuhan selama lima hari ke Singapura. (Sumber: Straits Times)

"Saya akan menambahkan bahwa USS Reagan melanjutkan operasi normal dan terjadwal sebagai bagian dari patroli rutinnya untuk mendukung Indo-Pasifik yang bebas dan terbuka."

China meningkatkan aktivitas militer di sekitar Taiwan untuk menandakan ketidaksenangannya dengan kunjungan profil tinggi di masa lalu.

Sementara Tentara Pembebasan Rakyat PLA meningkatkan patroli laut dan udara selama kunjungan potensial Pelosi ke Taiwan, sesuatu yang lebih parah tidak mungkin terjadi, kata Blake Herzinger, seorang spesialis kebijakan pertahanan Indo-Pasifik.

"Saya benar-benar tidak berpikir PLA akan memulai perang karena Pelosi mengunjungi Taipei," katanya.

"Jika Anda percaya Beijing sedang merencanakan invasi segera ke Taiwan, seperti yang dipikirkan beberapa orang, memulai perang minggu depan akan menjadi bunuh diri untuk rencana mereka."

Baca Juga: China Klaim Wilayah Laut China Selatan Sepihak, AS Sarankan Penyelesaian Sengketa Lewat Pintu ASEAN

USS Ronald Reagan. Laut China Selatan diperkirakan akan semakin memanas. Gugus tempur armada ke 7 Amerika Serikat  dipimpin kapal induk paling canggih USS Ronald Reagan yang bertenaga nuklir dari kelas Nimitz, berlayar menuju perairan yang disengketakan setelah kunjungan pelabuhan selama lima hari ke Singapura (Sumber: US Naval Institute)

Presiden AS Joe Biden akan berbicara dengan pemimpin China Xi Jinping hari Kamis di tengah ketegangan baru atas Taiwan, menurut orang-orang yang mengetahui masalah tersebut.

Biden mengatakan kepada wartawan pekan lalu bahwa militer AS tidak menganggap perjalanan Pelosi adalah ide yang baik, yang memicu kekhawatiran di Taiwan.

Pergerakan kapal induk di Laut Cina Selatan bulan ini terjadi saat USS Benfold, kapal perusak kelas Arleigh Burke, melakukan transit melalui Selat Taiwan.

Sekretaris Angkatan Laut, Carlos Del Toro, mengatakan di atas kapal USS Ronald Reagan pekan lalu, tanpa menyebut nama, bahwa negara-negara "salah menggambarkan" operasi maritim AS, termasuk operasi Benfold dan Ronald Reagan, dan "bertujuan untuk mengklaim sumber daya orang lain" .

"Sayangnya, ada negara-negara di dunia yang percaya wilayah kedaulatan mereka melampaui aturan dan norma yang ditetapkan," katanya.

Penulis : Edwin Shri Bimo Editor : Purwanto

Sumber : Kompas TV/Straits Times


TERBARU