> >

Pembunuh Shinzo Abe Belajar Rakit Senjata Api Sendiri, Kemudahan Informasi Membuatnya Berbahaya

Kompas dunia | 11 Juli 2022, 06:50 WIB
Tetsuya Yamagami (tengah), tersangka pembunuhan eks Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe, ditangkap petugas di lokasi pembunuhan Abe di Nara, barat Jepang, jumat (8/7/2022). Yamagami terlihat membawa senjata api yang diyakini senjata rakitan. (Sumber: Nara Shimbun via Kyodo News via AP)

Menurut keterangan penyelidik, tadinya Yamagami berniat membunuh Shinzo Abe dengan bahan peledak. Namun, karena mengira misi kejahatan itu tidak memungkinkan, ia beralih ke senjata api rakitan.

CEO Asosiasi Pengawal Jepang Hideto Ted Osanai mengaku khawatir pembunuhan Shinzo Abe dapat melahirkan kejahatan copycat, terutama karena instruksi cara membuat senjata api cukup mudah diakses.

Osanai juga menyorot tren orang-orang yang tidak puas dengan sesuatu kemudian nekat melakukan tindak kejahatan secara acak, menyasar korban secara acak pula. 

Baca Juga: Jepang Punya Kontrol Senjata Ketat dan Tingkat Kriminalitas Rendah, Kenapa Shinzo Abe Ditembak Mati?

 

Penulis : Ikhsan Abdul Hakim Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Associated Press


TERBARU