> >

Jokowi Tiba di Lokasi KTT G7: Disambut Kanselir Jerman, Foto Bareng Biden dan Kolega

Kompas dunia | 27 Juni 2022, 20:09 WIB
Presiden Joko Widodo berjabat tangan dengan Kanselir Jerman Olaf Scholz dalam upacara penyambutan di lokasi KTT G7 di Kastil Elmau, negara bagian Bayern, Jerman, Senin (27/6/2022). (Sumber: Matthias Schrader/Associated Press)

Lebih lanjut, Jokowi menghadiri dua sesi pertemuan G7. Sang presiden juga dijadwalkan melakukan pertemuan bilateral dengan sejumlah pemimpin yang hadir di sana.

Jokowi didampingi Menteri Luar Negeri Retno Marsudi ketika menghadiri KTT G7 ke-48 ini.

Sebelum bertolak ke Kastil Elmau yang berada di kawasan pegunungan, Jokowi dan rombongan sempat bertegur sapa dengan WNI di Muenchen, ibu kota negara bagian Bayern.

Setelah menghadiri KTT G7, Jokowi rencananya akan bertolak ke Kiev, Ukraina dan Moskow, Rusia untuk menemui Volodymyr Zelenskyy dan Vladimir Putin.

Delegasi Indonesia membawa misi perdamaian ketika mengunjungi Ukraina dan Rusia yang kini tengah berperang. 

Baca Juga: Pertemuan Jokowi dengan Putin dan Zelensky Diyakini Bakal Minim Titik Temu, tapi Penting bagi Dunia

Penulis : Ikhsan Abdul Hakim Editor : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU