> >

Penasihat Zelensky Yakin Perang di Ukraina akan Usai Beberapa Bulan Lagi, Tapi Ada Syaratnya

Krisis rusia ukraina | 19 Juni 2022, 12:12 WIB
Penasihat Presiden Ukraina, Mykhailo Podolyak. (Sumber: Sergei Kholodilin/BelTA Pool Photo via AP)

Tetapi menurut Podolyak, dukungan tersebut harus disertai dengan pasokan senjata berat.

“Kami berharap Ukraina akan menerima dukungan seharusnya untuk mempertahankan diri melawan Rusia,” katanya.

“Demi bisa mengakhirim perang ini dengan seharusnya, kami memerlukan pasokan persenjataan berat dari mitra kami, dan kami membutuhkan kekalahan militer Rusia di barat dan selatan,” tambah Podolyak.

Baca Juga: Keluhan Tentara Ukraina di Garis Depan: Kami Butuh Senjata ‘Serius’ dan Tank!

Pada awal bulan ini, Podolyak telah memberikan permintaan spesifik ke Barat.

Ia menyebutkan bahwa pasukan Kiev memerlukan 1.000 howitzers, 500 tank, dan 1.000 drone, di antara senjata berat lainnya.

Pada pekan ini, Wakil Menteri Pertahanan Ukraina, Hanna Maliar, mengungkapkan negaranya baru menerima sekitar 10 persen senjata yang mereka perlukan.

Hal itulah yang menurutnya akan sulit membuat Ukraina bisa menang atas Rusia.

Penulis : Haryo Jati Editor : Gading-Persada

Sumber : Newsweek


TERBARU