Krisis Rusia-Ukraina: Jokowi Ajak Putin dan Zelensky Hadiri KTT G20, Siapa yang akan Datang?
Kompas dunia | 29 April 2022, 09:28 WIBSelain itu, Putin dan Jokowi juga membahas kemajuan persiapan KTT G20.
"Masalah kerja sama Rusia-Indonesia dibahas, serta, dengan mempertimbangkan kepemimpinan Jakarta di G20, berbagai aspek kegiatan Indonesia dan Rusia di G20," kata laporan itu.
Perdebatan hangat
Isu diundangnya Ukraina ke KTT G20 menjadi perdebatan hangat di kalangan negara anggota sebulan belakangan.
Amerika Serikat dan negara-negara Barat meminta Ukraina diundang atau Rusia didepak dari forum tersebut.
Baca Juga: Jokowi Beberkan Pembicaraan Telepon dengan Presiden Zelensky, Siap Beri Bantuan ke Ukraina
Sementara itu, juru bicara Kementerian Luar Negeri RI Teuku Faizasyah belum bersedia memberikan konfirmasi mengenai undangan Jokowi per Rabu (27/4) malam.
“Saya pastikan dahulu, ya, karena pembicaraan antara kepala pemerintahan,” kata Teuku pada Kompas TV ketika dikonfirmasi perihal pembicaraan Jokowi-Zelensky.
Invasi Rusia ke Ukraina yang diluncurkan sejak Februari lalu menjadi bola panas yang turut menerjang KTT G20. Negara-negara Barat yang selama ini mendukung Ukraina meminta Indonesia mempertimbangkan kondisi yang disebabkan invasi Rusia.
Penulis : Tussie Ayu Editor : Gading-Persada
Sumber : RIA Novosti