> >

Kepada Sekjen PBB, Putin Ungkapkan Harapan Perundingan Damai Ukraina Bisa Berlanjut

Krisis rusia ukraina | 27 April 2022, 04:22 WIB
Sekjen PBB Antonio Guterres berbicara dengan Presiden Rusia Vladimir Putin di Moskow, Selasa, (26/4/2022). Kepada Sekjen PBB, Presiden Rusia Vladimir Putin hari Selasa, (26/4/2022) masih berharap merundingkan penyelesaian damai dengan Ukraina, bahkan ketika pertempuran terus berlanjut (Sumber: Vladimir Astapkovich, Sputnik, Kremlin Pool Photo via AP)

Selama pertemuan di Kremlin hari Selasa, Guterres mengkritik tindakan militer Rusia di Ukraina sebagai pelanggaran mencolok terhadap integritas teritorial tetangganya.

Guterres juga mendesak Rusia mengizinkan evakuasi warga sipil yang terperangkap di pabrik baja raksasa Azovstal di Mariupol yang dikepung pasukan Rusia.

Putin menanggapi dengan mengklaim pasukan Rusia berulangkali menawarkan koridor kemanusiaan kepada warga sipil yang bersembunyi di pabrik baja Azovstal, menuduh pasukan Ukraina menggunakan warga sipil sebagai perisai dan tidak mengizinkan mereka pergi menyelamatkan diri.

Penulis : Edwin Shri Bimo Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV/Associated Press/RIA Novosti


TERBARU