> >

Putin Disebut Mulai Rekrut Tentara Tua yang Pensiun, Gantikan Pasukan Rusia yang Tewas di Ukraina?

Krisis rusia ukraina | 11 April 2022, 12:22 WIB
Presiden Rusia, Vladimir Putin dilaporkan mulai merekrut tentara Rusia yang pensiun dan diyakini untuk menggantikan pasukan Rusia yang tewas di Ukraina. (Sumber: Mikhail Klimentyev, Sputnik, Kremlin Pool Photo via AP)

LONDON, KOMPAS.TV - Presiden Rusia, Vladimir Putin disebut kian tertekan dan mulai merekrut tentara tua yang sudah pensiun karena banyaknya tentara Rusia yang tewas di Ukraina.

Laporan Intelijen Inggris yang dikutip dari media The Sun mengungkapkan para tentara itu akan digunakan untuk menggantikan tentara yang tewas dalam penyerangan ke Ukraina.

Strategi yang tidak terkonfirmasikan ke Rusia tersebut dilakukan untuk meningkatkan kekuatan bertempur tentara Rusia yang hilang.

Langkah tersebut digarisbawahi oleh Kementerian Pertahanan Inggris pada laporan pembaruan intelijen yang dikutip oleh media The Sun, Minggu (10/4/2022).

Baca Juga: Peringatan Adik Wali Kota Kiev: Jika Rusia Jatuhkan Ukraina, Seluruh Dunia Terancam Bahaya

“Menanggapi kerugian yang meningkat, angkatan bersenjata Rusia berusaha untuk meningkatkan jumlah pasukan dengan personel yang diberhentikan dari dinas militer sejak 2012,” bunyi laporan intelijen itu dikutipn dari The Sun.

“Upaya untuk menghasilkan lebih banyak kekuatan tempur juga termasuk mencoba merekrut dari wilayah Transnistria Moldova yang tak dikenal,” tambah laporan itu.

Rekrutan baru diyakini bisa berusia lebih dari 60 tahun berdasarkan Undang-Undang Federal yang membatasi usia personel militer Rusia.

Berdasarkan ketentuan, letnan dalam pangkat militer dan prajurit harus berusia di bawah 50 tahun.

Kolonel dan kapten berpangkat 1 di bawah 55 tahun, serta wakil laksamana dan jenderal utama harus berusia di bawah 60 tahun.

Penulis : Haryo Jati Editor : Purwanto

Sumber : The Sun


TERBARU