> >

Ramadan di Timur Tengah Dihantui Meroketnya Harga-Harga akibat Perang Rusia-Ukraina

Kompas dunia | 3 April 2022, 21:22 WIB
Warga berbuka puasa dengan takjil pada hari pertama Ramadan di Masjid Syaikh Abdul Qadir Al-Jailani di Baghdad, Irak, Sabtu (2/4/2022). (Sumber: Hadi Mizban/Associated Press)

Terlebih lagi, umat mendapat kelegaan dengan dibolehkannya tarawih berjamaah. Selama dua tahun terakhir, pandemi membuat kerumunan orang berjumlah besar dilarang, termasuk tarawih berjamaah di masjid.

“Itu adalah masa-masa sulit. Ramadan tanpa tarawih bukanlah Ramadan,” kata Said Abdul-Rahman, pensiunan guru yang menjadi jemaah Masjid Al-Azhar, Kairo.

Di seberang Laut Tengah, Lebanon, dampak perang Rusia-Ukraina pun memperburuk krisis ekonomi. Dampak perang memperparah kekurangan pasokan listrik, bahan bakar, serta obat-obatan yang telah melanda negara itu.

Meroketnya harga-harga juga dirasakan warga Irak. Warga terpaksa menyambut Ramadan dengan berhati-hati menentukan buka puasa. Pasalnya, harga minyak goreng, tepung, dan bahan pokok lain meroket hingga dua kali lipat atau lebih.

“Kami, orang Irak, menggunakan banyak tepung dan minyak goreng. Hampir pada setiap masakan. Jadi bagaimana keluarga beranggotakan lima orang bisa bertahan (di tengah meroketnya harga)?” kata Suhaila Assam, seorang pensiunan guru.

Akeel Sabah, seorang distributor tepung di pasar Jamila, Baghdad, menyebut tepung dan bahan pangan hampir semuanya diimpor, sehingga mesti ditebus distributor dengan dolar.

Sabah menyebut satu ton tepung biasanya dibeli dengan harga 390 dolar AS.

“Sekarang saya harus membayar satu ton (tepung) dengan 625 dolar AS,” katanya.

“Devaluasi mata uang (Irak) tahun lalu sudah meningkatkan harga-harga, tetapi dengan krisis yang baru ini (Ukraina), harga-harga meroket. Para distributor kehilangan jutaan,” imbuhnya.

Ramadan dengan bayang-bayang krisis ekonomi juga menghantui warga Palestina di Jalur Gaza. Jutaan warga di wilayan ini telah merasakan kesulitan ekonomi akibat blokade Israel-Mesir sejak 2007.

Kini, ditambah perang Rusia-Ukraina, harga-harga melonjak semakin tinggi.

Warga Palestina pun mesti memperingati Ramadan dengan ancaman keamanan. Insiden kekerasan di Tepi Barat dan sekitarnya meningkat sejak Maret lalu.

Pada 2021 silam, Ramadan di Palestina juga dihantui kekerasan perang 11 hari antara Hamas dan Israel. 

Baca Juga: Suasana Khidmat Tarawih Hari Pertama Ramadan di Masjidil Haram Mekah

 

Penulis : Ikhsan Abdul Hakim Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Associated Press


TERBARU