China Nyatakan Sanksi Barat atas Rusia Sudah Keterlaluan, Tuding NATO Penyebab Rusia Serbu Ukraina
Krisis rusia ukraina | 20 Maret 2022, 16:06 WIBSelain itu, Moskow menuntut jaminan yang mengikat secara hukum dari NATO bahwa pakta militer itu akan menghentikan ekspansinya dan kembali ke perbatasannya seperti tahun 1997.
Dalam percakapan telepon pada Jumat (18/3/2022) antara Joe Biden dan Xi Jinping, presiden AS memperingatkan mitranya dari China itu akan "konsekuensi" jika Beijing memberikan dukungan material untuk serangan Rusia, kata Gedung Putih.
"Upaya mencapai keamanan absolut (oleh NATO) justru mengarah pada ketidakamanan absolut," kata Le, seraya menambahkan, "Konsekuensi (dari) memaksa kekuatan besar hingga tersudut, terutama tenaga nuklir, (seperti saat ini) bahkan lebih tak terbayangkan."
Sementara Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky mengatakan pada minggu ini bahwa negaranya dapat menerima jaminan keamanan internasional yang menghentikan tujuan lama untuk bergabung dengan NATO.
Penulis : Edwin Shri Bimo Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Kompas TV/Straits Times