> >

Joe Biden: Vladimir Putin Adalah Penjahat Perang

Krisis rusia ukraina | 17 Maret 2022, 04:15 WIB
Presiden AS Joe Biden saat diwawancara wartawan di Gedung Putih, Washington, Rabu (16/3/2022). Dalam kesempatan ini, Joe Biden menyebut Vladimir Putin sebagai penjahat perang. (Sumber: Patrick Semansky/Associated Press)

Resolusi tersebut tidak berkekuatan hukum, melainkan diterbitkan sebagai dukungan politis terhadap Gedung Putih yang bersikap tegas menentang invasi Rusia.

Pada hari yang sama, Biden berjanji meningkatkan bantuan militer ke Ukraina hingga 800 juta dolar AS.

Totalnya, bantuan militer Washington ke Kiev selama masa jabatan Biden menjadi 2 miliar dolar AS.

Menurut Biden, paket bantuan baru ini termasuk pengiriman 800 sitem pertahanan udara portabel (MANPADS) Stinger, 100 peluncur granat, dan 20 juta amunisi senpan, peluncur granat, serta mortir.

Biden juga menyebut AS akan mengirimkan drone untuk Ukraina, tetapi tidak menjabarkan berapa jumlah unit yang dikirimkan.

“Kami akan memberi Ukraina senjata untuk berjuang dan mempertahankan diri melalui hari-hari sulit yang akan datang,” kata Biden.

Baca Juga: Rusia Sebut Ukraina Usul Jadi Negara Demiliterisasi Netral seperti Swedia, Punya Tentara Sendiri

Penulis : Ikhsan Abdul Hakim Editor : Deni-Muliya

Sumber : Associated Press


TERBARU