Arab Saudi Bangun Kakbah di Metaverse, Direktorat Agama Turki: Tidak Bisa untuk Ibadah Haji
Kompas dunia | 8 Februari 2022, 16:35 WIBMenurut Bircan, haji hanya bisa dilakukan dengan mengunjungi Mekah di dunia nyata. Ia menduga peluncuran Kakbah metaverse kemungkinan diniatkan Arab Saudi “untuk promosi”.
Proyek Kakbah metaverse sendiri diwujudkan oleh Dinas Urusan Museum dan Pameran Arab Saudi bekerja sama dengan Universitas Umm Al-Qura.
Senada dengan Dinayet, Abdullah Tirabzon, akademikus dari Fakultas Teologi Universitas Istanbul menyebut ibadah haji tidak bisa dilaksanakan secara virtual.
“Yang virtual dan yang nyata tidaklah bisa setara. Sekalinya Anda mengunjungi Kakbah secara virtual, Anda bukanlah haji atau umrah,” kata Tirabzon.
“Jika seseorang muncul dengan ide ‘haji di metaverse' hari ini, maka besok orang lain bisa muncul dengan ide ‘salat di metaverse’. Ini semua pikiran yang kadaluwarsa,” imbuhnya.
Baca Juga: Kontroversi Haji dan Umrah Metaverse Kakbah, Begini Hukumnya
Penulis : Ikhsan Abdul Hakim Editor : Gading-Persada
Sumber : Hurriyet Daily News