> >

Esktrem, Pria Ini Bakar Bank Setelah Kesal Pengajuan Pinjamannya Ditolak

Kompas dunia | 24 Januari 2022, 09:54 WIB
Ilustrasi kebakaran (Sumber: Unsplash / Ricardo Gomez Angel)

“Ia merasa marah setelah pengajuan peminjamannya ditolak. Ia menyiramkan seumlah cairan kimia yang mudah terbakar, mungkin bensin, tetapi sedang kami investigasi saat ini,” kata petugas polisi.

Baca Juga: Inggris Ternyata Tetap Tak Akan Kirim Pasukan jika Rusia Menyerang, Padahal Mengaku Dukung Ukraina

“Ia menjalankan organiasi yayasan non-pemerintahan. Ia membutuhkan uang untuk mesin dan mengajukan aplikasi pinjaaman 1,6 juta rupee. Untungnya, tak ada uang tunai atau emas, atau barang berharga lainnya yang hancur,” ujarnya.

Pemadam kebakaran dilaporkan berhasil memadamkan api,

Tetapi, pihak kepolisian mengungkapkan bahwa lima komputer, kipas angin, printer buku tabungan, mesin penghitung uang tunai dan lampu, dengan total nilai 1,2 juta rupee (Rp230 juta) rusak.

Wasim saat ini sudah didakwa dengan ruduhan pembakaran dan tengah menunggu persidangan.

Penulis : Haryo Jati Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Oddity Central


TERBARU