Amerika Serikat Paparkan Secara Terperinci Kesalahan Klaim China atas Laut China Selatan
Kompas dunia | 13 Januari 2022, 09:05 WIBBeijing mengutip fitur geografis seperti itu untuk mengklaim empat "kelompok pulau," yang menurut studi Departemen Luar Negeri tidak memenuhi kriteria untuk garis dasar di bawah konvensi PBB.
Laporan itu dikeluarkan ketika AS semakin menantang China di panggung global, mengidentifikasi peningkatan kekuatan negara komunis sebagai ancaman utama jangka panjangnya.
Pada tahun 2020, Menteri Luar Negeri Mike Pompeo secara eksplisit mendukung klaim negara-negara Asia Tenggara di Laut China Selatan, melampaui sikap Amerika Serikat di masa lalu yang menantang China tanpa mempermasalahkan negara mana yang benar.
Laut Cina Selatan adalah rumah bagi cadangan minyak bumi dan gas serta jalur pelayaran yang berharga, dan tetangga Beijing sering menyuarakan keprihatinan bahwa tetangga raksasa mereka berusaha memperluas jangkauannya.
Sumber Resmi Laporan Amerika Serikat dapat dilihat disini
Penulis : Edwin Shri Bimo Editor : Purwanto
Sumber : Kompas TV/Straits Times/Bureau of Oceans and International Environmental and Scientific Affairs