Daftar Negara Terkuat Versi Asia Power Index, Indonesia Nomor 9, Secara Diplomatis Terkuat di ASEAN
Kompas dunia | 6 Desember 2021, 20:33 WIB“Indonesia untuk pertama kali mencapai sepuluh besar dalam Indeks ini. Jakarta sekarang menyalip Singapura sebagai pemain diplomatik paling berpengaruh di Asia Tenggara. Namun, negara-negara ASEAN kesulitan menjaga kekuatan kolektif mereka,” demikian penilaian Institut Lowy atas Indonesia.
Catatan paling positif yang dicapai Indonesia dalam aspek diplomasi. Indonesia naik dua peringkat dalam hal pengaruh diplomatik.
Selain itu, Indonesia juga dinilai baik dalam indikator sumber daya masa depan, menempati peringkat lima dari 26 negara.
Aspek terburuk Indonesia adalah jejaring pertahanan yang menempati peringkat 14.
Secara umum, efek pandemi Covid-19 terhadap prospek ekonomi Indonesia tidak seburuk negara-negara tetangga.
Berikut peringkat Indonesia dalam masing-masing aspek yang dinilai:
- Kekuatan ekonomi: peringkat 11 (turun 1)
- Kekuatan militer: peringkat 13 (tetap)
- Pengaruh diplomatik: peringkat 8 (naik 2)
- Resiliensi: peringkat 10 (tetap)
- Relasi ekonomi: peringkat 11 (tetap)
- Kapabilitas ekonomi: peringkat 13 (turun 1)
- Jejaring pertahanan: peringkat 14 (tetap)
- Sumber daya masa depan: peringkat 5 (tetap)
- Kemampuan militer: peringkat 13 (tetap)
- Pengaruh budaya: peringkat 12 (tetap)
Baca Juga: Update Corona Indonesia 6 Desember, 2005 Orang Sembuh, 9 Meninggal, Tambah 130 Kasus Positif
Penulis : Ikhsan Abdul Hakim Editor : Fadhilah
Sumber : Kompas TV