> >

Pria Hamas Tembak Satu Warga Israel, Langsung Dibalas Ditembak Polisi hingga Tewas

Kompas dunia | 22 November 2021, 08:23 WIB
Personel keamanan Israel membawa jenazah seorang pria Palestina yang ditembak mati oleh polisi Israel setelah dia membunuh seorang warga Israel dan melukai empat lainnya dalam serangan penembakan di Yerusalem, Minggu, 21 November 2021. (Sumber: Associated Press)

Israel, bersama dengan Mesir, bersama-sama mempertahankan blokade yang mencekik di Gaza sejak pengambilalihan Hamas. Hal ini menyebabkan kerugian besar bagi ekonomi yang sudah lemah di wilayah itu. Sejak perang bulan Mei lalu, Israel dan Hamas telah melakukan pembicaraan tidak langsung melalui mediator Mesir yang bertujuan untuk memperkuat gencatan senjata jangka panjang.

Israel, bersama dengan AS dan Uni Eropa, menganggap Hamas sebagai kelompok teroris. Pada hari Jumat lalu, Inggris mengatakan pihaknya juga bermaksud untuk melarang Hamas sebagai kelompok teroris dan tidak akan lagi membedakan antara sayap politik dan militernya.

Penulis : Tussie Ayu Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Associated Press


TERBARU