> >

Macan Tutul Nyaris Terkam Balita, Pria Ini Langsung Lakukan Aksi Heroik

Kompas dunia | 30 September 2021, 12:08 WIB
Ilustrasi Macan Tutul (Sumber: AP Photo / Mukhtar Khan)

Pejabat Kehutanan dan Konservasi pun telah menyediakan perangkap kamera, dan kandang perangkap untuk menghindari konflik antara manusia dan hewan di hutan.

“Sejumlah serangan yang dilakukan macan tutul menunjukkan ada yang salah dengan hewan tersebut.” kata Kedar Gore dari Yayasan The Corbett.

Baca Juga: Kim Jong-Un Ingin Berdamai dengan Korea Selatan, Tapi Tuduh AS Hanya Mau Bermusuhan

“Untuk keamanan masyarakat di area tersebut, macan tutul itu harus diperangkap,” ucapnya.

Ayush sendiri mengalami cedera di leher dan mendapat delapan jahitan di kepalanya.

Setelah serangan terebut, warga setempat takut keluar rumah mereka saat matahari terbenam.

Mereka menegaskan pihak berwenang telah membersihkan semak-semak di dekat dusun itu, dan juga memasang tempat sampah di daerah tersebut.

Penulis : Haryo Jati Editor : Desy-Afrianti

Sumber : India Today


TERBARU