> >

Afghanistan Kian Mencekam, AS Perintahkan Penerbangan Komersil Bantu Evakuasi

Kompas dunia | 23 Agustus 2021, 12:49 WIB
Dalam file foto tertanggal 2 Desember 2020, terlihat pesawat Boeing 737 Max milik American Airlines sedang parkir di sebuah fasilitas pemeliharaan pesawat di Tulsa, Oklahoma, Amerika Serikat. Pemerintah AS memerintahkan penerbangan komersil membantu evakuasi di Afghanistan dan American Airlines salah satunya. (Sumber: Associated Press)

Sedangkan Hawaiian Airlines memberikan dua pesawat, sedangkan United Airlines memberikan sebanyak empat pesawat.

 “Gambaran dari Afghanistan sangat memilukan. Maskapai sangat bangga dan bersyukur kepada pilot dan pramugari kami, yang akan beroperasi pada perjalanan ini untuk menjadi bagian dari usaha menyelamatkan nyawa,” bunyi pernyataan American Airlines.

Baca Juga: Mengenal Ahmad Massoud, Pemimpin Pejuang Anti-Taliban dan Putra Si Singa Panjshir

Departemen Pertahanan AS pun mengharapkan dampak minimal dari penerbangan komersial.

CRAF sendiri merupakan bagian dari Program Persiapan Darurat Nasional dan didesain untuk membantu Departemen Pertahanan dalam kemampuan pengangkutan pesawat.

Menurut Departemen Pertahanan, ini adalah ketiga kalinya CRAF diaktifkan sepanjang sejarah.

Yang pertama adalah pada Perang Teluk dari Agustus 1990 hingga Mei 1991, dan yang kedua saat operasi pembebasan Irak pada Februari 2002 hingga Juni 2003.

Penulis : Haryo Jati Editor : Desy-Afrianti

Sumber : USA Today


TERBARU