> >

Afghanistan Kian Mencekam, AS Perintahkan Penerbangan Komersil Bantu Evakuasi

Kompas dunia | 23 Agustus 2021, 12:49 WIB
Dalam file foto tertanggal 2 Desember 2020, terlihat pesawat Boeing 737 Max milik American Airlines sedang parkir di sebuah fasilitas pemeliharaan pesawat di Tulsa, Oklahoma, Amerika Serikat. Pemerintah AS memerintahkan penerbangan komersil membantu evakuasi di Afghanistan dan American Airlines salah satunya. (Sumber: Associated Press)

WASHINGTON, KOMPAS.TV - Semakin mencekam situasi Afghanistan membuat Amerika Serikat (AS) memerintahkan penerbangan komersial membantu melakukan evakuasi.

Perintah tersebut dikeluarkan oleh Menteri Pertahanan AS, Lloyd Austin, Minggu (22/8/2021).

Sejak Taliban kembali menguasai Afghanistan , situasi kian memburuk dengan banyaknya orang yang ingin pergi dari sana.

Pemerintah AS melanjutkan untuk mengevakuasi warganya dan orang Afghanistan yang memiliki visa imigran spesial.

Baca Juga: China Imbau Warganya yang Berada di Afghanistan Menggunakan Pakaian dan Adat Istiadat Islam

Sekitar 17.000 orang telah diterbangkan dari Afghanistan pada sepekan terakhir.

Dikutip dari USA Today, Departemen Pertahanan bertindak di bahwa Tahap I dari Armada Udara Cadangan Sipil (CRAF)

Mereka juga mengkonfirmasikan bahwa pesawat komersial itu tak akan terbang masuk dan keluar dari Kabul.

Menurut pejabat terkait, pesawatr akan memulai evakuasi dari pangkalan di Jerman, Qatar dan Bahrain  untuk mengurangi tekanan kepadatan dan kemacetan transportasi.

Penerbangan komersial yang akan melakukan tugas itu adalan American Airlines, Atlas Air, Delta Air, Lines dan Omnni Air, yang akan memberikan tiga pesawat.

Penulis : Haryo Jati Editor : Desy-Afrianti

Sumber : USA Today


TERBARU