Pemimpin Kelompok Bersenjata yang Culik 300 Pelajar di Nigeria Tewas Dibunuh Geng Rival
Kompas dunia | 2 Mei 2021, 06:50 WIBPada perjanjian damai itu, Daudawa diampuni oleh Negara Bagian Zamfara setelah ia berkata bertobat dan menyerahkan senjatanya kepada pemerintah.
Namun, ia kemudian dilaporkan telah kembali ke kelompoknya awal pekan ini.
Baca Juga: Keluarga 300 Anak Perempuan yang Diculik di Nigeria Menunggu dengan Cemas
Penculikan ratusan siswa tersebut merupakan salah satu dari penyerbuan yang dilakukan bandit untuk mendapat uang tebusan.
Para pelajar itu akhirnya bisa bereuni dengan keluarganya sepekan setelah mereka diculik.
Pemerintah Nigeria menegaskan tak ada tebusan yang dibayarkan, tetapi pelajar tersebut akhirnya dibebaskan setelah bernegosiasi dengan para penculik.
Penulis : Haryo-Jati
Sumber : Kompas TV