> >

Terjawab, Teka-teki Apakah Pangeran Harry Mengenakan Seragam Militer saat Pemakaman Pangeran Philip

Kompas dunia | 15 April 2021, 22:27 WIB
Pangeran Harry berbagi kisah emosional ketika kehilang ibunya, Putri Diana. Dia memberikan pesan kepada anak-anak lain yang kehilangan orangtuanya karena Covid-19. (Sumber: Associated Press)

LONDON, KOMPAS.TV - Bangsawan senior Kerajaan Inggris akan mengenakan pakaian sipil ke pemakaman Pangeran Philip. Hal ini untuk meredakan potensi ketegangan tentang siapa yang akan diizinkan untuk mengenakan seragam kebesaran militer pada pemakaman suami Ratu Inggris Elizabeth II, seperti dilansir Associated Press, Kamis, (15/04/2021)

Keputusan Ratu Elizabeth II berarti Pangeran Harry tidak akan menjadi satu-satunya pangeran kerajaan yang berseragam sipil sementara pangeran lain berseragam militer pada pemakaman kakeknya Pangeran Philip hari Sabtu nanti, (17/04/2021). Pangeran Philip meninggal pada pekan lalu di usia 99 tahun.

Anggota keluarga kerajaan biasanya mengenakan seragam militer ke acara publik berdasarkan peran kehormatan mereka di Angkatan Darat, Angkatan Laut dan Angkatan Udara Kerajaan Inggris.

Tetapi Harry kehilangan gelar kehormatannya saat dia memutuskan untuk melepaskan status sebagai anggota senior kerajaan tahun lalu.

Akibatnya, protokol kerajaan menyarankan bahwa Harry, seorang veteran tentara yang menjalani dua tugas tempur di Afghanistan, hanya boleh mengenakan setelan sipil dengan mengenakan medali di acara kerajaan.

Keputusan itu juga menghindari potensi kontroversi lainnya setelah muncul laporan Pangeran Andrew mempertimbangkan untuk mengenakan seragam laksamana ke pemakaman ayahnya.

Baca Juga: Empat Hari Setelah Kematian Pangeran Philip, Ratu Elizabeth Sudah Kembali Bekerja

Pangeran Philip, suami Ratu Inggris Elizabeth II, akan dimakamkan di Kapel St. George, kompleks Istana Windsor pada 17 April 2021 (Sumber: British Royal Family Photo)

Andrew mempertahankan gelar militernya meskipun ia terpaksa mundur dari tugas kerajaan setelah wawancara dengan BBC, tentang kenalannya terpidana pelaku kejahatan seks Jeffrey Epstein.

Pemakaman dijadwalkan berlangsung Sabtu (17/04/2021) di Kastil Windsor, yang hanya boleh dihadiri 30 orang karena pembatasan sosial untuk mencegah penyebaran Covid-19.

Pangeran Philip dikenal sebagai Duke of Edinburgh, bertugas di Royal Navy selama 12 tahun dan mempertahankan hubungan dekat dengan angkatan bersenjata sepanjang hidupnya.

Personel militer akan memiliki peran besar untuk memberi penghormatan pada hari Sabtu nanti, meskipun kehadirannya dibatasi.

Anggota Royal Navy, Royal Marines, Royal Air Force dan British Army berencana untuk ambil bagian dalam prosesi pemakaman.

Peti mati Philip akan dibawa ke Kapel St George dengan Land Rover yang diadaptasi secara khusus, yang dirancang sendiri oleh almarhum Pangeran Philip.

Penulis : Edwin Shri Bimo Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV


TERBARU