> >

Wow, Vladimir Putin Terpilih Sebagai Pria Paling Seksi Rusia

Kompas dunia | 4 April 2021, 10:59 WIB
Presiden Rusia Vladimir Putin terpilih sebagai pria paling seksi di negaranya. (Sumber: TMZ)

Saingan terdekat Putin adalah aktor Dmitry Nagiyev, Danila Kozlovsky dan Konstantin Khabensky.

Namun, hanya sekitar dua hingga tiga persen yang memiliki ketiganya lebih seksi ketimbang Putin.

Baca Juga: Hanya Karena Diminta Kecilkan Volume Ponselnya, Pria Ini Pukul Penumpang Kereta Lainnya

Gambar Putin yang bertelanjang dada saat menaiki kuda dan memancing, menimbulkan berbagai macam opini.

Namun pada 2018, Putin sempat menegaskan tak bermasalah dengan foto-foto tersebut karena merasa tak ada yang perlu disembunyikan.

Pemilihan tersebut dirilis hanya beberapa hari setelah Undang-Undang baru yang membuat Putin bisa menjadi presiden hingga 2036 diresmikan.

Penulis : Haryo Jati Editor : Purwanto

Sumber : Kompas TV


TERBARU