Ibu Ini Dituduh Suntik Infus Anaknya dengan Tinja, Didakwa Meracuni yang Membahayakan Nyawa
Kompas dunia | 19 Maret 2021, 13:23 WIBLungo mengatakan persidangan akan mendengarkan kesaksian medis yang menyatakan bahwa kultur darah positif anak laki-laki itu kemungkinan disebabkan oleh suntikan yang disengaja dimasukkan ke infusnya dari bahan tinja.
Baca Juga: Demi sang Cucu Bersekolah, Kakek Ini Rela Jual Rumah dan Tidur di Becaknya
Selain itu juga ada pernyataan dari sejumlah perawat yang mendengar sang anak berteriak kepada ibunya, yang menuduh ibunya telah membuat dia sakit.
Lungo pun menegaskan perwakilan dari Komunitas Pelayanan Keluarga NSW, menyatakan sang ibu pada Oktober 2014 telah menyuntikan tinja ke anaknya.
Sementara itu, pengacara sang ibu, Pauline David menyangkal adanya usaha meracuni.
Baca Juga: Kim Jong-Un Marah dan Putuskan Hubungan dengan Malaysia, Ini Sebabnya
Dia menegaskan kontaminasi yang tak disengaja pada kultur darah anak itu sangat mungkin terjadi.
“Ada kesimpulan masuk akal lainnya yang belum dan tak bisa dikecualikan, termasuk kontaminasi yang tak sengaja dari kultur darah atau jalur infus tertentu,” katanya.
“Sang ibu tak terlihat melakukan apa pun atau merusak selang infus. Tak ada bukti lain. Kasus ini adalah spekulatif dan tak berdasar,” tambahnya.
Penulis : Haryo Jati Editor : Iman-Firdaus
Sumber : Kompas TV