> >

CDC: Dua Minggu setelah Dosis Kedua Vaksin Covid-19 Dapat Berkumpul Tanpa Masker

Kompas dunia | 9 Maret 2021, 19:24 WIB
Ilustrasi berkumpul tanpa masker. CDC mengeluarkan rekomendasi terbaru yang memperbolehkan penerima vaksin Covid-19 untuk berkumpul tanpa mengenakan masker. (Sumber: Associated Press)

CDC juga menyarankan orang yang divaksinasi untuk menjalani tes jika mereka mengembangkan gejala yang mungkin terkait dengan COVID-19.

Panduan CDC tidak membahas orang-orang yang mungkin telah memiliki kekebalan karena pernah terinfeksi dan sembuh dari virus Covid-19.

“Saya berharap pedoman baru ini memberikan momentum bagi setiap orang untuk mendapatkan vaksinasi jika mereka mendapat kesempatan. Ini juga memberikan kesabaran untuk negara agar mengikuti peta jalan kesehatan masyarakat yang perlu untuk membuka kembali ekonomi dan komunitas mereka dengan aman,” kata Dr. Richard Besser, mantan direktur CDC.

Baca Juga: Satgas Covid-19 Pastikan Varian Baru Virus Corona B-117 Asal Inggris Baru Ditemukan di 5 Daerah

Panduan baru itu juga tidak menyebut soal pergi ke restoran atau tempat lain.

Dr. Leana Wen, seorang dokter darurat dan profesor kesehatan masyarakat di Universitas George Washington mengkritisi panduan baru CDC ini.

Wen mengatakan CDC seharusnya sudah menyiapkan semacam panduan pasca vaksinasi pada Januari 2021. Pada Januari lalu sebagian orang Amerika sudah mendapat dosis kedua vaksin Covid-19 untuk pertama kalinya.

Penulis : Ahmad-Zuhad

Sumber : Kompas TV


TERBARU