> >

Dalai Lama Terima Suntikan Pertama Vaksin Covid-19 di India, Dorong Semua Orang Untuk Ikut Vaksinasi

Kompas dunia | 7 Maret 2021, 16:14 WIB
Foto ini disediakan oleh Kantor Yang Mulia Dalai Lama menunjukkan pemimpin spiritual Tibet menerima suntikan vaksin COVID-19 di Rumah Sakit Zonal di Dharmsala, India, Sabtu, 6 Maret 2021. (Sumber: Office of the his holiness the Dalai Lama via AP)

Pemerintah India menargetkan untuk menjangkau 300 juta orang "kelompok prioritas" dengan program vaksinasi pada akhir Juli.

Baca Juga: Myanmar Minta India Kembalikan Polisi yang Kabur karena Menolak Tembaki Demonstran

Regulator obat negara di India sudah memberikan lampu hijau untuk dua vaksin, pertama yang dikembangkan AstraZeneca dengan Universitas Oxford (Covishield) dan satu oleh perusahaan India Bharat Biotech (Covaxin).

Perdana Menteri India Narendra Modi yang berusia 70 tahun, termasuk orang pertama yang mendapatkan vaksinasi.

Sejak pandemi dimulai, India telah mengkonfirmasi lebih dari 11 juta kasus dan lebih dari 157.000 kematian.

Sebagian besar wilayah di India telah melaporkan penurunan tajam dalam kasus baru-baru Covid-19. Infeksi harian di negara tersebut turun menjadi kurang dari 20.000 sementara pada puncak penularan, tercatat 90.000 kasus positif pada September tahun lalu.

Tetapi beberapa negara bagian baru-baru ini kembali melaporkan peningkatan tajam dalam jumlah kasus positif.

Penulis : Edwin-Shri-Bimo

Sumber : Kompas TV


TERBARU