Donald Trump Ternyata Pernah Ajak Kim Jong-un Naik Air Force One
Kompas dunia | 21 Februari 2021, 08:45 WIBWASHINGTON, KOMPAS.TV - Mantan Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump ternyata dikabarkan pernah mengajak Pemimpin Korea Utara, Kim Jong-un naik Air Force One.
Trump mengajak Kim Jong-un naik pesawat kenegaraan AS itu untuk mengantarkannya pulang ke Korea Utara setelah pertemuan di Vietnam.
Ajakan Trump kepada Kim Jong-un untuk naik Air Force One diungkapkan oleh Matthew Pottinger, Ahli Asia di Dewan Keamanan Nasional Trump.
Baca Juga: Joe Biden Mengumumkan Badai Musim Dingin di Texas sebagai Bencana Besar
“Presiden Trump menawari Kim pulang dengan Air Force One. President ahu Kim tiba dengan kereta berhari-hari melewati China untuk ke Hanoi,” ujarnya dikutip dari BBC.
“Presiden mengatakan, ;saya bisa mengantarkan Anda pulang dalam dua jam jika Anda menginginkannya.’ Kim pun menolak tawaran itu,” sambung Pottinger.
Baca Juga: Jumlah Korban Meninggal Akibat Covid-19 di Afrika Tembus 100.000 Orang
Trump memang dikabarkan memiliki hubungan baik dengan Kim Jong-un. Mereka tiga kali melakukan pertemuan, sesuatu yang tak pernah dilakukan pendahulunya.
Apalagi miliuner berusia 74 tahun tersebut sempat mengungkapkan rasa cinta terhadap Kim Jong-un.
Bahkan pada pertemuan pertama di Singapura, mantan Penasihat Keamanan Trump, John Bolton mengungkapkan atasannya itu telah menemukan teman baik.
Baca Juga: Pasang Cincin Besi di Alat Kelamin untuk Memperbesarnya, Pria Ini Malah Dilarikan ke Rumah Sakit
Tawaran Trump kepada Kim Jong-un terjadi setelah pertemuan kedua yang mereka lakukan di Hanoi, Vietnam. Padahal hasil pembicaraan tak sesuai keinginan.
Kala itu, negosiasi dengan Korea Utara agar program nuklir mereka dihentikan tak berakhir baik.
Menurut Bolton, hubungan baik Trump dengan Kim Jong-un pun diikuti sebuah langkah mengejutkan, ketika dia menyetujui permintaan Kim Jong-un untuk membatalkan latihan gabungan antara AS dan Korea Selatan.
Penulis : Haryo-Jati
Sumber : Kompas TV