Atlet Kickboxing Tewas setelah Diserang dan Digigit Anjing Penyelamat saat Tengah Tidur
Kompas dunia | 8 Februari 2021, 12:07 WIBBIRMINGHAM, KOMPAS.TV - Seorang wanita yang juga atlet kickboxing tewas setelah diserang dan digigit oleh anjing penyelamat.
Insiden tragis itu mendera Keira Ladlow, yang tengah tidur sendirian di rumahnya di Birmingham, Inggris.
Anjing penyelamat itu diduga dimiliki oleh salah seorang anggota keluarganya dan juga tinggal di sana.
Baca Juga: Kim Jong-Un Larang Potongan Rambut Gaya Barat, Jins Ketat dan Anting Mewah, Melanggar Dipenjara
Ladlow yang berusia 20 tahun ditemukan oleh kenalannya, Jumat (5/2/2021) waktu setempat, yang langsung menghubungi polisi dan paramedis.
Mereka pun langsung bergegas ke kediamannya. Namun, Ladlow dinyatakan tewas di tempat.
Warga setempat mengungkapkan bagaimana Ladlow berteriak meminta tolong dan anjing tersebut menggonggong dengan keras.
Baca Juga: Bill Gates Prediksi Dua Bencana Berikutnya, Diyakini Lebih Parah dari Covid-19
“Para tetangganya mendengar gadis malang itu berteriak meminta tolong. Teriakannya sangat keras,” ujar seorang sumber dikutip dari The Sun.
“Mereka juga mendengar anjing itu menggonggong sangat keras. Gadis itu terluka parah, sangat menyeramkan. Hal ini menyakitkan hari. Keluarganya sangat sedih,” lanjutnya.
Pihak kepolisian mengungkapkan keluarga Ladlow mengatakan kepadanya anjing mereka merupakan pelakunya, dan menyerahkannya ke polisi.
Baca Juga: Donald Trump Ternyata Lebih Bahagia Sekarang, Tak Lagi Aktif di Medsos Disebut Jadi Alasannya
Anjing tersebut akhirnya disuntik mati dengan cara yang manusiawi.
“Kematian ini diperlakukan sebagai sebuah insiden yang tragis, dan tak ada kecurigaan lebih lanjut. Berkas-berkas kasus ini akan dikirimkan ke kantor koroner.
Semasa hidup Ludlow dikenal sebagai atlet kickboxing dan merupakan anggota klub Force One, yang berada di dekat rumahnya.
Penulis : Haryo-Jati
Sumber : Kompas TV