Boris Johnson Jadi Pemimpin Eropa Pertama yang Dihubungi Joe Biden, Ini yang Dibicarakan
Kompas dunia | 24 Januari 2021, 12:13 WIBJuru bicara Perdana Menteri juga mengatakan Johnson menyambut hangat keputusan Biden untuk kembali bergabung pada perjanjian Paris mengenai perubahan iklim dan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO).
“Perdana Meteri memuji aksi cepat Presiden Biden dalam permasalahan perubahan iklim dan komitmen mencapai net zero pada 2050,” tutur juru bicara itu.
Baca Juga: Beri Dukungan untuk Korban Pelecehan Seksual Anak, Macron Kirimkan Pesan Menyentuh
Biden telah dilantik sebagai Presiden AS pada Rabu (20/1/2021) waktu setempat.
Setelah bertugas dia pun menghubungi sejumlah pemimpin dunia, seperti PM Kanada, Justin Trudeau dan Presiden Meksiko, Manuel Lopez Obrador, Jumat (21/1/2021).
Biden pun diakini akan menghubungi lebih banyak pemimpin dunia lainnya, Senin (25/1/2021) dan Selasa (26/1/2021).
Penulis : Haryo-Jati
Sumber : Kompas TV