> >

Kim Jong-Un Kobarkan Permusuhan dengan AS, Pernyataan Sikap pada Biden?

Kompas dunia | 9 Januari 2021, 15:56 WIB
Kim Jong-un saat berbicara pada Kongres Partai Buruh Korea. (Sumber: Korean Central News Agency/Korea News Service via AP)

Baca Juga: Erdogan Kecam Penyerangan Pendukung Trump ke Gedung Capitol: Kejutan Bagi Kemanusiaan

Hal itu cukup mengejutkan mengingat dia sebelumnya diyakini memiliki hubungan baik dengan Donald Trump.

Bahkan Trump mengungkapkan keduanya kerap berbicara dan sama-sama jatuh hati.

Tetapi keadiran Joe Biden sebagai Presiden AS, yang baru tampaknya membuat Kim Jong-un memantapkan posisinya sebagai lawan AS.

Kim Jong-un pun menegaskan bahwa Korea Utara tak akan menggunakan senjata nuklir, kecuali ada kekuatan musuh yang mengancam negaranya lebih dulu.

Baca Juga: Twitter Blokir Permanen Akun Donald Trump, Ini Alasannya

Dia juga menegaskan keinginnanya untuk memiliki rudal balistik jarak jauh yang mampu diluncurkan dari darat atau laut dan memiliki hulu ledak super besar.

Meski dikenai sanksi ekonomi yang ketat, Korea Utara mampu meningkatkan persenjataannya.

Padahal sebelumnya, dia mengungkapkan rencana ekonomi lima tahun yang dilakukannya gagal mencapai target yang diinginkan di hampir semua sektor.

Penulis : Haryo-Jati

Sumber : Kompas TV


TERBARU