> >

Sempat Salah Dinyatakan Meninggal, Kakek Ini Akhirnya Sungguhan Mengembuskan Napas Terakhirnya

Kompas dunia | 16 Oktober 2020, 19:18 WIB
Kakek Balasubramanyam akhirnya sungguhan mengembuskan napas terakhirnya setelah sempat salah dinyatakan meninggal dan ditempatkan di lemari pendingin. (Sumber: BBC)

TAMIL NADU, KOMPAS.TV - Ironis sekali nasib yang menimpa seorang kakek berusia 74 tahun yang berasal dari India.

Setelah sebelumnya salah dinyatakan meninggal dan dimasukan ke dalam ruangan pendingin, kakek itu akhirnya benar-benar mengembuskan napas terakhirnya.

Kakek yang benama Balasubramanyam itu akhirnya meninggal sungguhan hanya beberapa hari setelah diselamatkan dari ruang pendingin.

Baca Juga: Jepang Berencana Buang Air Beradiasi dari Reaktor Nuklir Fukushima ke Laut

Seperti dikutip BBC, Balasubramanyam sempat dinyatakan meninggal oleh dokter di sebuah rumah sakit swasta di Tamil Nadu, India, Senin (11/10/2020) waktu setempat.

Dia pun ditempatkan di lemari pendingin jenazah. Balasubramanyam baru diketahui masih hidup keesokan harinya.

Ketika itu, seorang pengurus jenazah yang akan membawanya ke pemakaman melihanya bergerak dan menyadari dia masih hidup.

Baca Juga: Di Layar Terpisah, Trump dan Biden Berbeda Pendapat Tentang Virus Corona

Dia pun langsung dilarikan ke rumah sakit, tetapi akhirnya mengembuskan napas terakhirnya, Jumat (16/10/2020).

Kepala Rumah Sakit Pemerintah di Selatan Kota Salem, Dr Balajinathan mengatakan kepada BBC, pasien dirawat dalam kondisi tak sadarkan diri dan meninggal karena masalah yang berhubungan dengan paru-paru.

Penulis : Haryo-Jati

Sumber : Kompas TV


TERBARU