Terjebak Macet dan Kehabisan Bensin? Simak Cara Pesan BBM Delivery Pertamina
Tips, trik, dan tutorial | 30 April 2022, 06:25 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Pihak PT Pertamina (Persero) memberikan layanan pengantaran bahan bakar minyak (BBM) bagi Anda yang terjebak macet saat mudik.
Seperti diketahui, hari ini, Sabtu (30/4/2022) merupakan puncak arus mudik 2022. Badan Penelitian dan Pengembangan Kementerian Perhubungan (Balitnghub) mencatat sebanyak 40 juta orang memilih menggunakan kendaraan pribadi saat mudik.
Saat mudik, kemacetan panjang menjadi musuh utama bagi pemudik yang tak jarang membuat kesal. Apalagi, jika bensin habis di tengah padatnya kendaraan yang mengular.
Baca Juga: Kepadatan Pemudik di Pelabuhan Merak Berlanjut hingga Sabtu Dinihari, ASDP Jelaskan Penyebabnya
Sementara itu, Anda tidak tahu apakah SPBU masih jauh atau tidak. Untuk menyiasatinya, Anda dapat menggunakan layanan BBM Delivery Pertamina.
Dikutip dari Tribun Palembang, Sabtu, Pertamina bersama Polri bekerjasama untuk membantu persoalan pemudik, termasuk memberikan pelayanan pengataranBBM.
Polri akan mengawal tim delivery BBM dari petugas SPBU terdekat dari lokasi tol, di mana pemudik kehabisan bensin.
Tim delivery akan membawa jerigen berkapasitas 60 liter untuk Memenuhi kebutuhan bahan bakar pemudik.
Tim akan menggunakan sepeda motor agar dapat sampai dengan tepat waktu dan menerobos kemacetan.
Menurut keterangan dari Dirut PT Pertamina Nicke Widyawati, pihaknya akan menyiapkan tim delivery di sepanjang tol Jawa dan Sumatera.
Baca Juga: Pemudik Cenderung Pilih Berangkat Usai Berbuka atau Sehabis Sahur
Untuk memesan BBM delivery Pertamina, simak langkahnya berikut ini:
- Hubungi call center 135 milik Pertamina.
- Saat sudah terhubung, berikan informasi kepada petugas tentang lokasi atau titik Anda saat ini. Anda dapat menyebutkan titik KM pada ruas tol.
- Jelaskan jenis BBM yang digunakan dan butuh berapa liter.
- Petugas akan mengirim pesanan Anda.
Nah, demikian cara memesan BBM delivery Pertamina. Selamat mudik dan hati-hati di jalan.
Penulis : Fiqih Rahmawati Editor : Gading-Persada
Sumber : Tribun Palembang