> >

Simak! Ini Cara Akses Telemedicine Bagi Pasien Isoman Terkonfirmasi Omicron

Tips, trik, dan tutorial | Diperbarui 10 Januari 2025, 06:34 WIB
Ilustrasi jasa telemedicine. Berikut cara mengakses layanan telemedicine dan paket obat gratis untuk pasien terkonfirmasi Covid-19 varian Omicron. (Sumber: KompasTV/Ant)

Namun perlu diingat, hanya pasien dengan kategori Layak isoman (dengan kondisi tanpa gejala atau ringan), yang akan mendapatkan obat dan vitamin secara gratis.

Adapun paket obat gratis yang disediakan yakni paket A untuk pasien tanpa gejala, terdiri dari multivitamin C, B, E, dan Zinc 10 tablet.

Sementara paket B untuk pasien bergejala ringan terdiri dari multivitamin C, B, E, dan Zinc 10 tablet, Favipiravir 200mg 40 kapsul, atau Molnupiravir 200 mg – 40 tab dan parasetamol tablet 500mg (jika dibutuhkan).

Sebagaimana disampaikan Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 Siti Nadia Tarmizi bahwa paket obat disesuaikan dengan resep dari salah satu dari 17 layanan telemedicine. Obat di luar paket ditebus dan dibayarkan di luar layanan telemedicine Isoman.

“Sasaran layanan telemedicine Isoman perawatan Omicron adalah bagi pasien positif Omicron tanpa gejala atau gejala ringan, berusia minimal 18 tahun, kondisi rumah layak Isoman, diperiksa di wilayah Jabodetabek, Berdomisili di Jabodetabek,” kata Nadia. 

Baca Juga: Omicron Kian Mengancam, MUI Minta Ruang Publik Pertebal Prokes

Penulis : Isnaya Helmi Editor :

Sumber : Kompas TV


TERBARU