> >

Ketua Parfi Marcella Zalianty soal Ifan Seventeen Jadi Dirut PFN: Banyak Orang Film yang Kompeten

Film | 13 Maret 2025, 11:44 WIB
Ketua Parfi Marcella Zalianty soal Ifan Seventeen Jadi Dirut PFN Banyak Orang Film yang Kompeten
Marcella Zalianty ketika menghadiri perayaan Hari Film Nasional ke-76 bersama anggota Parfi 56 di kawasan Sudirman, Jakarta Selatan, Sabtu (30/3/2024). (Sumber: Tribunnews.com )

"Selamat atas terpilihnya Mas Ifan Seventeen sebagai Dirut PFN, semoga penugasan ini berkah dan amanah, khususnya untuk kemajuan industri perfilman Indonesia," kata Marcella Zalianty.

Seperti diketahui, Ifan memang pernah maju sebagai caleg di Yogyakarta dari partai Gerinra. 

Ifan juga diketahui beberapa kali memberikan sanjungan kepada Presiden Prabowo Subianto lewat media sosialnya.

Misalnya dalam unggahan yang dibagikannya pada 8 Januari 2025, ia membagikan potret dirinya saat menghadiri ulang tahun Prabowo.

Berkolaborasi dengan ajudan Prabowo, Rizky Irmansyah, Ifan Seventeen juga membuat lagu bertemakan perjuangan pada 17 Oktober 2024. Ifan bahkan menjadikan Prabowo sebagai model video klipnya.

Baca Juga: Kementerian BUMN Benarkan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT PFN

Dalam beberapa unggahan media sosial, Ifan juga menunjukkan kedekatannya dengan Ketua Harian Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad. 

Penunjukan Ifan Seventeen menuai pro-kontra di kalangan publik. Namun, sampai saat ini, belum ada keterangan resmi dari PFN dan Ifan Seventeen atas berita tersebut.

Penulis : Ade Indra Kusuma Editor : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU