> >

Tiket Show Pertama Sold Out, Promotor Tambah Konser Michael Guang Liang pada 31 Maret

Musik | 2 Februari 2024, 07:13 WIB
Michael Guang Liang (Sumber: Color Asia Live)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Tingginya antusiasme pencinta musik Mandarin di Indonesia pada musisi Michael Guang Liang atau Michael Wong, sungguh sangat luar biasa. Tiket konser “First Time” Michael Guang Liang untuk show tanggal 30 Maret 2024 di JIExpo Theater, Jakarta, ludes terjual alias sold out hanya dalam dua jam setelah sesi penjualan umum (General Sales) dibuka pada Selasa, 30 Januari 2024.

Dengan demikian promotor, Color Asia Live menambah jadwal konser manggung Michael Wong menjadi dua hari pada Minggu, 31 Maret 2024 dengan Venuenya masih sama, yaitu di JIExpo Theater, Jakarta.

Baca Juga: Tenty Kamal hingga St Loco Ramaikan Konser Home Fest ke-3 di Sarinah

“Ini sangat luar biasa. Ternyata antusiasme terhadap konser artis Pop Mandarin Internasional seperti Michael Guang Liang, tidak kalah hebohnya dengan konser-konser band-band musisi pop Western dan Jepang yang datang ke Indonesia," kata David Ananda, Managing Director Color Asia Live, dalam siaran persnya, Kamis (1/2/2024).

Penambahan hari ini tentu setelah berdiskusi dengan manajemen Michael Guang Liang hingga akhirnya disepakati.

“Tidak disangka, manajemen Michael Guang Liang menyambut baik permintaan kami dan menyetujui digelarnya show hari kedua agar tidak mengecewakan para penggemar musik Mandarin yang tidak kebagian tiket untuk show tanggal 30 Maret 2024. Konser First Time hari kedua pun diputuskan akan digelar pada Minggu, 31 Maret 2024 di venue yang sama yaitu JIExpo Theater, Jakarta,” ucap David Ananda.

Berbeda di hari pertama, kini penampilan pembuka dari konser Michael Guang Liang ini akan dibuka oleh penyanyi asal Indonesia, Delon Thamrin.

Konser Michael Guang Liang (Sumber: Color Asia Live)

Delon akan menghibur para pendengar lagu pop Mandarin yang hadir di hari kedua.

"Selain itu, Michael Guang Liang juga tetap akan membawa full Live Music band dari Taiwan untuk kedua show di Indonesia agar dapat menyuguhkan penampilan yang spektakuler kepada para fans di Indonesia yang telah lama menantikan kembali penampilan Michael Guang Liang serta menciptakan kenangan baru,” kata David Ananda.

Baca Juga: Profil IU, Solois yang Gandeng V BTS untuk MV "Love Wins All", Bakal Konser di Indonesia

Delon kemudian merasa bangga atas pencapaiannya itu bisa satu panggung bareng sang idola.

“Ini sebuah penghargaan yang luar biasa bagi saya bisa menjadi opening act konser penyanyi pop Mandarin Internasional sekelas Michael Guang Liang. Dia memiliki banyak penggemar di Indonesia. Lagu Fairy Tale (Tong Hua) adalah lagu kesukaan saya," ungkap Delon.

"Selain itu, banyak juga klien yang meminta saya menyanyikan lagu itu. Jadi, saya ngga mau tampil mengecewakan dan akan berusaha tampil semaksimal mungkin untuk memeriahkan konser “First Time” Michael Guang Liang nanti," ujarnya.

Seperti yang diketahui Michael Guang Liang yang juga dikenal dengan Michael Wong adalah penyanyi pop Tiongkok kelahiran 1970 di Ipoh, Malaysia. Ia memulai karirnya bersama Rock Records dalam duo dengan Victor Wong, yang sempat sukses di Taiwan.

Michael Guang Liang telah menghasilkan empat album solo dan salah satuya bertajuk ‘Fairy Tale’ (Tong Hua) serta sukses sebagai aktor dalam film dan drama Tiongkok. Michael Guang Liang juga pernah menggelar konser solonya pada 2011 di Indonesia.

Setelah lebih dari satu dekade, Michael Guang Liang akan tampil kembali dalam konser tunggalnya di Indonesia untuk pertama kalinya, selama dua hari yakni pada Sabtu, 30 Maret 2024 dan Minggu, 31 Maret 2024 mendatang di JIExpo Theater, Jakarta.

Tiket untuk konser “First Time” Michael Guang Liang hari kedua ini, bisa didapatkan melalui aplikasi Tiket.com atau melalui laman www.guangliangjakarta.com, mulai Senin, 05 Februari 2024 pukul 11.59 WIB.

Penulis : Ade Indra Kusuma Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas TV


TERBARU